Analisa Forex Simpro

Analisa Forex Simpro
  • Latest News

    Powered by Blogger.
    Jul 14, 2015

    ANALISA FUNDAMENTAL FOREX DAN GOLD SELASA 14 JULY 2015









    kekhawatiran tentang masalah hutang Yunani sudah mulai sedikit mereda, pandangan pasar saat ini tertuju pada perkembangan yang terjadi di China pasca bursa saham yang anjlok pekan lalu. Masalah perlambatan ekonomi China sedang dalam sorotan setelah data inflasinya hanya mencapai 1,4 persen.

    Pekan ini akan dirilis data pertumbuhan ekonomi China dikuartal kedua yang diprediksi 6,9% turun dari 7,0% dikuartal pertama.
    Minggu ini ada banyak agenda dari bank sentral yang akan menjadi penggerak pasar seperti Testimony Janet yellen pada hari Rabu dan Kamis, Bank sentral Jepang akan mengadakan pertemuannya dan juga Bank sentral Canada (BoC) akan bersidang.

        EURO

    Mata uang euro terkoreksi tajam pada hari Senin kemarin karena penguatan dolar AS pasca tercapainya kesepakatan bailout antara Yunani dengan kreditur internasional.

    Dengan tercapainya kesepakatan tersebut berarti akan berlanjutnya perbedaan kebijakan moneter antara ECB dan Fed, dimana ECB dengan program pembelian obligasi senilai 1 triliun euro sedangkan The Fed mendekati langkah menuju kenaikan suku bunga pertamanya sejak krisis. Perbedaan ini akan berdampak pada pelemahan mata uang euro atas dolar dan juga sterling karena BoE ditargetkan akan menaikan suku bunga setelah The Fed.

    Hari ini akan dirilis data ZEW economic sentiment di Jerman dan zona euro dan juga data industrial production.

        POUNDSTERLING

    Pound menguat terhadap euro pada hari Senin mencatat kenaikan harian yang terbesar dalam 2 bulan terakhir setelah euro tertekan secara luas pasca tercapainya kesepakatan antara Yunani dan kreditur internasional mengenai pemberian dana talangan baru senilai 96 milay dolar atau 86 milyar euro.

    Dengan tercapainya kesepakatan tersebut berarti akan berlanjutnya perbedaan kebijakan moneter antara ECB dan Fed, dimana ECB dengan program pembelian obligasi senilai 1 triliun euro sedangkan The Fed mendekati langkah menuju kenaikan suku bunga pertamanya sejak krisis. Perbedaan ini akan berdampak pada pelemahan mata uang euro atas dolar dan juga sterling karena BoE ditargetkan akan menaikan suku bunga setelah The Fed.

    Pasar akan mencermati rilis data inflasi Inggris (CPI) yang diprediksi tidak berubah atau 0,0%.

        AUSSIE

    Dolar Asutralia melemah diawal pekan ini seiring kondisi perekonomian China yang menjadi sorotan pasar saat ini. Pertumbuhan ekonomi China dikuartal kedua diprediksi tumbuh 6,9% atau turun dari kuartal pertama 7,0% menurut prediksi ekonom.

    Pertumbuhan ekonomi China diprediksi turun kelevel terendah sejak krisis keuangan global yang bersama-sama dengan pelemahan pasar saham yang menimbulkan tekanan pada pemerintah untuk melakukan sesuatu yang lebih meskipun sedikit yang dibayar dari langkah-langkah stimulus.

    Data ekonomi NAB business confidence pagi ini naik dari 8 ke angka 10, dan bisa mendorong penguatan aussie meski terbatas.

        YEN

    Yen melemah terhadap dolar AS pada perdagangan awal pekan ini karena menguatnya dolar AS setelah kembali menguatnya optimisme kenaikan suku bunga The Fed. Fokus pasar kembali tertuju pada kemungkinan The Fed akan emnaikan suku bunganya dibulan September atau Desember.

    Setelah masalah Yunani terlihat ada titik terang maka permintaan terhadap yen sebagai safe haven juga berkurang. Pasar saat ini menunggu testimony Janet Yellen didepan Kongres AS pada Rabu dan Kamis.

        GOLD

    Harga emas tertekan dan anjlok kebawah $1160 per troy ons pada hari Senin kemarin karena menguatnya dolar AS atas euro setelah para pemimpin Yunani bersepakat dengan pihak kreditur internasional mengenai bailout. Sementara itu sinyal kenaikan suku bunga the Fed kembali mengemuka sehingga membuat permintaan terhadap emas kembali memudar.

    Minggu ini kepala the Fed, janet Yellen akan berpidato didepan kongres AS dan pasar akan menunggu apa yang akan disampaikannya mengenai prospek kenaikan suku bunga.


    Author by Paulswen / Pin BB 2A6066FB
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 comments:

    Post a Comment

    Item Reviewed: ANALISA FUNDAMENTAL FOREX DAN GOLD SELASA 14 JULY 2015 Rating: 5 Reviewed By: Unknown
    Scroll to Top